KanalSatu.id – PATI, U Ir. HM. Nur Sukarno selaku Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati mengatakan, bahwa sampah dapat memiliki nilai ekonomis yang tinggi. Hal itu disampaikan anggota Komisi B DPRD Kabupaten Pati saat ditanya terkait dengan penanganan sampah di Pati.
Menurutnya, keberadaan bank sampah ini sebenarnya dapat dimanfaatkan untuk menambah pendapatan masyarakat. Sampah yang berasal dari bermacam-macam jenis itu dapat dipilah-pilah untuk dipisahkan dan dikelompokkan perjenis sampah. Ada kertas, kardus, plastik, atom, dan sebagainya.
“Setelah terpisah, maka masing-masing jenis bisa dijual, dan ini akan mampu mendongkrak ekonomi warga,” terangnya kepada KanalSatu.id.
Diakui, persoalan sampah merupakan suatu problematika yang sulit diatasi. Dia menyebut, bahwa persoalan sampah ini memang persoalan yang komplek, dan perlu dicari solusi terbaik untuk mengatasi hal tersebut.
Dia juga berharap, Pemerintah Kabupaten Pati melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) untuk dapat mewujudkan program bank sampah, sampai ke desa-desa. Masyarakat juga harus turut menjaga dalam pengelolaan bank sampah tersebut, agar persoalan sampah tidak lagi dikeluhkan masyarakat.
“Sampah itu berasal dari perumahan warga, dalam arti setiap warga pasti menghasilkan sampah setiap hari. Sehingga, perlu diatasi dengan sikap bijak dari warga itu sendiri. Dan jika disetiap desa ada bank sampah, maka warga akaan semakin mudah dalam mengelola sampah,” pungkasnya. (Adv)




